EVENT / Others / October 2019

Tantangan Terbesar Dalam Persiapan Pesta Pernikahan

Manusia sejatinya tidak pernah lepas dari tantangan, mulai dari hal-hal sederhana hingga hal-hal besar termasuk persiapan pesta pernikahan. Tantangan kerap muncul, namun semangat yang menggebu dan rasa cinta seringkali membuat anda mengabaikannya. Anda sebaiknya tidak terlalu terlena dengan bermacam tantangan yang akan atau sedang dihadapi. Jika dibiarkan begitu saja, maka pada akhirnya sesuatu yang kecil akan menjadi masalah yang besar. Oleh karena itu, sadari bahwa tantangan ini ada dan Anda berdua harus mencari jalan keluarnya.

Tidak jarang juga calon pengantin tidak ingin pusing. Dengan menggunakan jasa wedding organizer, mereka seakan sudah merasa membayar orang yang ahli dalam menghadapi bermacam tantangan di persiapan pesta pernikahan. Pemikiran tersebut tidaklah selalu membantu. Jasa wedding organizer memang akan membantu Anda dan pasangan, tapi mereka tidak selamanya mereka bisa menyelesaikan masalah, misalnya yang berkaitan dengan budget.

Menurut banyak pengantin yang sudah melewatkan pesta penikahannya, tantangan terutama bagi calon pengantin adalah sebagai berikut:

 

Budget

Kenapa budget menjadi tantangan? Karena Anda berdua lah yang sangat tahu tentang kemampuan keuangan Anda sendiri, bukan orang lain. Perlu diingat jika Anda berdua menyusun budget sederhana bukan berarti pesta pernikahan Anda itu ‘murah’. Anda dapat mengatur budget sesuai kemampuan dan tetap membuat para tamu merasakan kebahagiaan bersama dengan Anda. Jadi itulah tantangannya.

 

Menyusun Daftar Tamu

Bagaimana mengundang keluarga yang besar, kerabat Anda berdua, undangan kedua pihak orang tua dan keluarga, ke dalam satu list undangan yang berjumlah 300 orang saja? Tugas pertama, Anda berdua duduk bersama dengan orang tua dan tanyakan siapa-siapa saja yang akan mereka undang. Orang tua mempunyai banyak alasan untuk mengundang banyak orang ke pesta pernikahan anaknya. Anda juga mempunyai banyak alasan untuk tidak mengundang tamu yang tidak dikehendaki. Jadi kuncinya? Duduk dan bicarakan jalan keluarnya agar tidak menyinggung perasaan orang tua Anda.

 

Permintaan Melampaui Kemampuan

Anda perlu membicarakan pengeluaran tak terduga yang bisa jadi melampaui kemampuan Anda dan pasangan. Yang paling bijak adalah, menekan emosi untuk menambahkan beberapa ornamen pesta pernikahan yang dirasa tidak terlalu penting. Anda berdua harus menentukan prioritas penggunaan anggaran pesta pernikahan Anda. Ini adalah tantangan yang cukup besar karena masing-masing dari pasangan calon pengantin perlu meredam ego, bukan hanya dari diri sendiri namun juga pihak orang tua dan keluarga.

Hal-hal lain tentunya bisa datang dari vendor-vendor pernikahan yang terkadang juga akan membuat Anda pusing. Mempersiapkan pesta pernikahan akan menjadi ujian bagi Anda untuk melewatinya dengan baik karena hidup sesungguhnya adalah kehidupan pernikahan yang akan Anda jalankan bersama dengan pasangan.

 

*Sumber: https://www.weddingku.com/blog/apa-saja-tantangan-terbesar-dalam-persiapan-pesta-pernikahan

*Foto: https://zeffertandgold.com/budget-friendly-weddings/